Minggu, 27 Januari 2019

Kunjungan Tim LPPM Universitas Tulungagung ke UNU Blitar



Sabtu, 12 Januari 2019 studi banding ke Universitas Nahdlatul Ulama Blitar terkait pengeloaan , tim pengelola jurnal Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Blitar mendapat kunjungan dari Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Tulungagung (UNITA). Tujuan dari kunjungan ini adalah sharing pengelolaan jurnal online yang mana, UNU Blitar dipandang sebagai kampus baru dengan pengelolaan jurnal online yang bagus. Ketua LPPM UNITA menyampaikan bahwa saat ini pengelolaan jurnal UNITA terjadi perubahan, yaitu pengelolaan jurnal yang semula dilakukan di tingkat fakultas, saat ini dilakukan secara terpusat di LPPM. Dengan adanya perubahan ini, LPPM perlu banyak pengetahuan dan pengalaman terkait pengelolaan jurnal khususnya pengelolaan jurnal berbasis OJS (Open-access Journal System).
Memang sejak berdiri tahun 2016 yang lalu, UNU Blitar sudah melaksanakan pengelolaan jurnal secara terpusat, yaitu melalui LPPM UNU Blitar. Pengelolaan jurnal UNU Blitar merupakan tugas Pusat Penelitian, Publikasi dan HKI. Mulai Tahun 2016 hingga saat ini Pusat Penelitian, Publikasi, dan HKI sudah mengelola tiga jurnal penelitian yang pengelolaanya menggunakan OJS. Jurnal tersebut adalah Brillian, Jurnal Pendidikan, dan Journal of Development Research (JDR). Dari ketiga jurnal tersebut JDR adalah jurnal internasional yang diliris UNU Blitar pada tahun 2017 yang lalu. Bahkan saat ini LPPM UNU Blitar juga akan meluncurkan jurnal baru yaitu jurnal pengabdian masyarakat. Yang paling membanggakan adalah capaian Jurnal Brillian yang telah masuk pada Sinta 4.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kunjungan Tim LPPM Universitas Tulungagung ke UNU Blitar

Sabtu, 12 Januari 2019 studi banding ke Universitas Nahdlatul Ulama Blitar terkait pengeloaan , tim pengelola jurnal Universitas Nahdlat...